Reporter: Arum Sekar
suarabojonegoro.com - Saya sangat mengapresiasi keaktifan ibu-ibu Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam membiasakan senam bersama di Kalitidu ini. Hal itu disampaikan H. Abidin Fikri, SH., MH, Anggota Komisi 9 DPR RI pada acara sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) di Hotel Bonero, Kalitidu Bojonegoro, Minggu (17/09/2017).
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI tersebut mengatakan, "Masyarakat dapat dengan mudah mempraktekkan gerakan hidup sehat secara sederhana, melalui kegiatan senam itu, nanti yang aktif melaksanakan kegiatan positif tersebut baiknya kita beri seragam senam dari Balai Gotong Royong," ujar Anggota DPR RI asal Dapil Bojonegoro dan Tuban tersebut di hadapan ratusan masyarakat Kalitidu.
Ia juga menjelaskan bahwa kondisi kesehatan masyarakat berkaitan erat dengan perilaku dan lingkungan masyarakat itu sendiri. Berbagai penyakit dapat dicegah secara dini dengan perilaku hidup bersih dan sehat.
Di akhir acara, Abidin kembali menegaskan bahwa prinsip hidup sehat juga untuk menjaga kualitas sumber daya manusia Indonesia serta menjaga produktifitas kerja masyarakat dan membangun bangsa.
Ratusan warga masyarakat Kalitidu tampak antusias mengikuti acara yang juga mengagendakan acara senam dan makan buah lokal bersama. Acara ini diikuti juga oleh perwakilan kementerian kesehatan, jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, Tenaga Kesehatan Kecamatan dan Tokoh masyarakat Kalitidu.
Abidin juga menegaskan bahwa "Gerakan Masyarakat Hidup Sehat harus terus disosialisasikan agar pola pikir masyarakat berubah dan diwujudkan dalam perilaku sehari-hari, misalnya dengan melakukan aktifitas fisik dengan berolahraga minimal 30 menit setiap hari, mengkonsumsi buah-buahan dan secara rutin memeriksakan kesehatan," ujar Abidin. (Rum/Lis)
suarabojonegoro.com - Saya sangat mengapresiasi keaktifan ibu-ibu Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam membiasakan senam bersama di Kalitidu ini. Hal itu disampaikan H. Abidin Fikri, SH., MH, Anggota Komisi 9 DPR RI pada acara sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) di Hotel Bonero, Kalitidu Bojonegoro, Minggu (17/09/2017).
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI tersebut mengatakan, "Masyarakat dapat dengan mudah mempraktekkan gerakan hidup sehat secara sederhana, melalui kegiatan senam itu, nanti yang aktif melaksanakan kegiatan positif tersebut baiknya kita beri seragam senam dari Balai Gotong Royong," ujar Anggota DPR RI asal Dapil Bojonegoro dan Tuban tersebut di hadapan ratusan masyarakat Kalitidu.
Ia juga menjelaskan bahwa kondisi kesehatan masyarakat berkaitan erat dengan perilaku dan lingkungan masyarakat itu sendiri. Berbagai penyakit dapat dicegah secara dini dengan perilaku hidup bersih dan sehat.
Di akhir acara, Abidin kembali menegaskan bahwa prinsip hidup sehat juga untuk menjaga kualitas sumber daya manusia Indonesia serta menjaga produktifitas kerja masyarakat dan membangun bangsa.
Ratusan warga masyarakat Kalitidu tampak antusias mengikuti acara yang juga mengagendakan acara senam dan makan buah lokal bersama. Acara ini diikuti juga oleh perwakilan kementerian kesehatan, jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, Tenaga Kesehatan Kecamatan dan Tokoh masyarakat Kalitidu.
Abidin juga menegaskan bahwa "Gerakan Masyarakat Hidup Sehat harus terus disosialisasikan agar pola pikir masyarakat berubah dan diwujudkan dalam perilaku sehari-hari, misalnya dengan melakukan aktifitas fisik dengan berolahraga minimal 30 menit setiap hari, mengkonsumsi buah-buahan dan secara rutin memeriksakan kesehatan," ujar Abidin. (Rum/Lis)